INDRAMAYU, KORANSATU.ID – Anggota Polsek Lohbener bersama TNI dan Pol PP kembali melaksanakan kegiatan Operasi Aman Nusa II dalam bentuk War-War atau Himbauan dan Sosialisasi 3M Pendisiplinan Masyarakat di fase AKB untuk Antisipasi Penanganan dan Penyebaran Virus Covid-19 di wilayah Hukum Polsek Lohbener, Minggu,(11/10/2020).
Petugas gabungan menghimbau agar warga harus mengikuti aturan Protokol kesehatan dengan cara rajin cuci tangan, menjaga jarak dan menggunakan masker.
Kapolsek Lohbener Polres Indramayu Polda Jabar Kompol H. Nurani melalui Paur Subbag Humas Polres Indramayu, Iptu Iwa Mashadi mengatakan, kegiatan ini rutin dilakukan di wilayah hukum Polsek Lohbener Polres Indramayu Polda Jabar.
“ Himbauan tersebut juga bertujuan menyadarkan masyarakat Kecamatan Lohbener agar bersama-sama mencegah dan meminimalisasi penyebaran Covid-19,” tambah Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Erdi A. Chaniago S.I.K., M.Si.
Lebih lanjut, Kabid Humas Polda Ja berharap melalui upaya ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan sehingga wabah Pandemi Covid-19 ini dapat diminimalisir penyebarannya. (Resman/HMS).