TALAUD, Koransatu.id – Babinsa Koramil Essang melaksanakan kerja bakti rehab atau perbaikan jembatan penghubung antar dua Desa, yakni Desa Ambia Utara dan Desa Kuma untuk mempermudah askes transportasi menjelang persiapan Natal dan Tahun Baru 2020, Rabu (18/12/2019).
Dandim 1312/Talaud, Letkol Czi Irwan Guptarochman mengatakan, sebagai Aparat kewilayahan (Apkowil) Babinsa sebagai dinamisator dan stabilisator setiap kegiatan lapisan warga masyarakat, lebih khusus di bidang pembangunan.
“Kita mempermudah transportasi jalan agar semua masyarakat di Kab. kepl Talaud dapat merasakan perkembangan ekonomi yang lebih cepat dengan adanya askes jalan dan jembatan penghubung,” tegasnya.
Kerja Bakti ini mendapat apresiasi dari Kepala Desa Ambia Utara, Majore Ninia. “Kami mengapresiasi anggota Babinsa yang sudah membantu kesulitan masyarakat dan memberi masukan kepada pemerintah Desa,” ujar, Majore Ninia di sela-sela perbaikan jembatan penghubung.
Ia menambahkan, Pemerintah Desa dan warga sangat berterima kasih atas kehadiran anggota Babinsa yang bersama-sama masyarakat memperbaiki jembatan penghubung, sehingga tercipta suatu persaudaraan yang tidak akan terpisah.
“Kami sebagai pemerintah Desa langsung merespon, agar semua masyarakat Kab kepl Talaud dan pengguna jalan dapat menikmatinya,” imbuhnya. (Red/Ben)